Ramuan Tradisional Untuk Mengecilkan Perut dan Paha

ramuan tradisional untuk mengecilkan perut dan paha – Seorang Wanita sudah pasti mendambakan perut dan paha yang ramping. Karena memiliki perut dan paha yang ramping dianggap lebih cantik dan ideal.

Tidak hanya itu aja, faktanya punya perut dan paha yang ramping memang nggak menyusahkan ketika akan memakai baju dengan model apapun dan pastinya nggak ribet saat akan membeli celana.

Tidak sedikit orang yang mengeluh  karena memiliki perut buncit. Apakah kamu adalah salah satu dari mereka? Well, jika memang benar sebaiknya Anda segera melakukan sesuatu untuk mengatasi hal tersebut.

Sebetulnya ada banyak tips yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan perut dan paha yang ramping.

Apakah Anda pernah berfikir menggunakan cara tradisional? faktanya menggunakan cara tradisional pun hingga sekarang masih berlaku loh.

Beberapa alasan menyebutkan karena cara tradisional dianggap lebih aman dan tidak menimbulkan efek samping, selain itu juga untuk melestarikan budaya nenek moyang.

Contohnya adalah menggunakan bahan alami seperti jeruk nipis dan jahe. Menurut pakar kesehatan Jahe dapat menstabilkan kolestrol dan kadar gula darah yang ada didalam perut kita.

Selain itu, jahe juga memiliki manfaat untuk membakar lemak yang ada di perut. jahe juga diyakini bisa membuat nafsu makan seseorang berkurang.

Baca juga : Obat Batuk Kering dan Gatal Untuk Dewasa

Ramuan Tradisional Mengecilkan Perut dan Paha Terbukti Ampuh

ramuan tradisional untuk mengecilkan perut dan paha

Jika Anda tertarik dan setuju dengan artikel ramuan tradisional untuk mengecilkan perut dan paha, silakan baca artikel ini hingga selesai.

Menggunakan Jahe dan Lemon

Ramuan mengecilkan perut dan paha secara tradisional  yang pertama adalah jahe dan lemon. lakukan langkah berikut ini untuk membuat ramuannya.

  • 150 mili liter air
  • Air perasan lemon ( 1/2 )
  • Jahe yang di parut secukupnya saja

Setelah bahan sudah siap, masukkan air lemon ke dalam gelas, setekah itu Anda bisa menambahkan air secukupnya, kemudian diaduk hingga tercampur.

Selanjutnya, Anda tinggal memasukan jahe yang tadi sudah di parut. Waktu yang tepat Untuk mengkonsumsi ramuan tersebut adalah pagi hari.

Tepatnya yaitu ketika bangun tidur, dikarenakan saat bangun tidur perut masih kosong.

Baca juga : 10 Manfaat Minum Air Sirih Bagi Kesehatan

Jeruk Nipis Dicampur Jahe

Hampir sama dengan ramuan tradisional yang diatas tadi. Bedanya kalau ini Anda menggunakan jeruk nipis yang di campurkan dengan jahe.

Cara membuat ramuan tradisional ini juga sama kok seperti yang diatas.

Yang pertama Anda harus menyiapkan air hangat secukupnya didalam gelas. Masukan irisan jeruk nipis dan parutan jahe.

Setelah itu minum ramuan tersebut sehari sekali saja di pagi hari.

Jahe dan Kayu Manis

Dahulu hingga sekarang, kayu manis masih di percaya khasiatnya untuk menurunkan berat badan.

Ternyata tidak hanya itu saja, kayu manis ini juga bisa membuat bentuk tubuhmu menjadi ramping dan ideal. Berikut ini merupakan ramuan tradisional untuk mengecilkan perut dan paha menggunakan kayu manis dan jahe .

Bahan – Bahan :

  •  kayu manis ( 2 batang )
  • Air hangat ( 1 gelas )
  • Madu ( 2 Sendok makan )

Yang pertama Anda harus memasak air hingga mendidih. Setelah itu masukan kayu manis kedalam air yang mendidih tersebut, terakhir masukan madu dan aduk hingga rata.

Jika sudah rata, saatnya ramua tersebut bisa diminum.

Teh Hijau dengan Jeruk Nipis dan Jahe

ramuan tradisional kali ini yaitu adalah membuat infuse water dengan campuran teh hijau. Caranya muudah, silahkan ikuti langkh di bawah ini.

Bahan – Bahan :

  • 250 ml Air
  • 1 buah Jeruk Nipis
  • 1 buah Jahe
  • Teh Hijau

Pertama – tama Anda harus menyeduh teh hijau didalam gelas yang berisi air panas. setelah itu masukan 2 sendok makan air hasil perasan jeruk nipis yang tadi sudah Anda siapkan.

Masukan jahe yang sudah digeprek kedalam gelas. Jika sudah selesai, maka ramuannya sudah siap untuk di minum.

Ramuan Tradisional Mengecilkan Perut dan Paha dari Daun Mint

Ramuan tradisional yang terakhir ini bisa dibilang cukup kekinian. Dikarenakan ramuan tradisional yang akan kita buat adalah infuse water dari daun mint.

Berdasarkan riset dari portal keseghatan, ramuan tradisional ini bermanfaat untuk mengurangi kelebihan air yang ada didalam tubuh.

Bahan – Bahan :

  • 1 buah jeruk Nipis
  • Irisan semangka secukupnya
  • 1 buah jahe
  • 250 ml air
  • Daun mint

Yang pertama Anda harus mengiris jeruk nipis terlebih dahulu, kemudian semangka dan jahe. Lalu menyiapkan 2250 ml air yang sudah matang didalam gelas.

Jika sudah, masukkan bahan yang tadi sudah di potong ke dalamnya. Terakhir Anda cukup menambahkan daun mint kemudian diaduk hingga tercampur.

Baca juga : Obat Alami Gatal Berair dan Menyebar

Akhir Kata

Selesai, itulah beberapa ramuan tradisional untuk mengecilkan perut dan paha yang paling ampuh.

 

Tinggalkan komentar