Praktek Manajemen Bisnis Online di Masa Pandemi

Menjalankan bisnis online di masa pandemi sekarang ini memang penuh dengan tantangan karena persaingan bisnis online yang kian ketat. Oleh karena itu kita harus pandai melakukan manajemen bisnis dengan baik. Dengan manajamen yang baik tidak bisa dipungkiri kalau bisnis online di masa pandemi ini begitu cepat berkembang. Karena berapa lama kita membangun usaha tidak akan ada pengaruhnya jika yang kita lakukan adalah berbisnis dengan media online.

Apapun produknya, Anda dapat memasarkannya secara online. Siapapun dan dimanapun dapat menjalankan bisnis secara online. Namun, bisnis online dapat dengan mudahnya tersisihkan apabila tidak mengikuti tren yang berjalan. Untuk itu, bisnis online Anda harus bisa bertahan dengan baik di segala situasi, tak terkecuali di tengah pandemi seperti saat ini.

Baca Juga: Studi Kelayakan Bisnis Aspek Lingkungan dan Keuangan

Praktek Manajemen Bisnis Online

Beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika Anda akan memulai bisnis online di masa pandemi agar bisnis Anda tetap berjalan.

Target Pasar

Hal pertama yang harus Anda hindari saat memulai bisnis online adalah sekadar berjualan tanpa mempelajari target pasar. Karena hal ini dapat mempengaruhi hasil penjualan Anda menjadi tidak maksimal atau bahkan tidak stabil.

Jadi yang terpenting saat ingin memulai sebuah bisnis online, kalian harus benar-benar paham siapa yang menjadi target pasar bisnis kalian. Anda harus dapat memnentukan siapa target pasar utama dan siapa target pasar baru yang ingin anda sasar.

Anda harus memiliki strategi bisnis online versi Anda sendiri. Tidak perlu rumit, asalkan Anda dapat memahami dan menjalankannya sendiri. Lakukan hal ini secara rutin untuk mengevaluasi bisnis online anda. Jika Anda memiliki partner bisnis, lakukan brainstorming secara rutin agar bisnis anda memiliki peluang untuk memperkuat atau menambah target pasar.

Cara ini dapat mempermudah Anda mencapai target penjualan yang diinginkan. Pastikan bahwa kalian tau siapa yang menjadi konsumen kalian dan perhatikan konsumen tersebut dengan baik. Pahami bagaimana perilaku dan kebutuhan konsumsi mereka terhadap produk yang Anda tawarkan.

Reputasi dari Ulasan

Konsumen belanja online memperhatikan reputasi dari brand ataupun produk yang diincar. Reputasi ini dapat dilihat dari ulasan yang ditinggalkan konsumen sebelumnya. Anda harus dapat memanfaatkan reputasi yang dibentuk dari ulasan konsumen, sebagai strategi pemasaran bisnis online Anda.

Jangan biarkan produk Anda minim review atau ulasan. Selalu ingatkan konsumen Anda untuk memberikan ulasan. Anda dapat melakukan strategi berupa pesan langsung kepada konsumen atau melalui catatan pada paket produk yang telah Anda kirimkan.

Dengan meningkatkan kualitas layanan dan produk yang ditawarkan, dapat dipastikan bahwa brand atau produk Anda akan mendapatkan ulasan yang positif dari konsumen. Ulasan tersebut dapat berupa tingkat kepuasan dengan tanda bintang atau ulasan dengan foto/video produk. Ulasan tersebut dapat mempengaruhi brand atau produk yang anda tawarkan.

Sistem Pembelian

Selain pelayanan yang maksimal, diperlukan juga sistem pembelian yang mudah bagi konsumen. Semakin mudah sistem pembelian, konsumen akan lebih tertarik untuk melakukan pembelian terhadap produk yang anda tawarkan. Baik itu online maupun konvensional. Sebab secara psikologis, konsumen dunia belanja online menginginkan proses yang cepat, mudah dan aman.

Pastikan Anda menggunakan sistem yang mudah diakses. Agar konsumen dapat mengakses detail informasi produk secara mudah, dan memberikan pilihan pembayaran. Terapkanlah sistem yang mudah agar konsumen merasa nyaman berbelanja produk Anda.

Sebagai contoh, jika Anda berjualan online melalui platform sosial media seperti Instagram, pastikan calon pembeli dapat mengakses informasi produk Anda dengan mudah seperti memberi link yang langsung menuju halaman website toko Anda.

Kenyamanan dan Garansi

Sebagai penjual, memberikan kenyamanan berbelanja kepada konsumen adalah prioritas. Anda harus mampu membuat konsumen yakin terhadap produk yang Anda tawarkan. Sehingga Anda memiliki kepercayaan dari konsumen. Meskipun tidak mudah, tetapi pelayanan yang Anda berikan dapat dinilai langsung oleh konsumen yang telah membeli produk Anda. Sehingga konsumen yang mengincar produk Anda, tidak memiliki keraguan untuk membeli produk yang Anda tawarkan.

Sampaikan keunggulan produk Anda dengan baik dan memberikan layanan maksimal. Hal ini bertujuan agar konsumen tidak meragukan produk yang Anda tawarkan.

Layanan garansi uang kembali atau mengganti produk baru adalah cara yang paling afdol agar konsumen tidak memiliki keraguan terhadap produk Anda dan menumbuhkan rasa percaya pada brand atau produk yang Anda tawarkan.

Baca Juga: Ide Bisnis Digital di Indonesia Yang Menjual

Manajemen Bisnis Promosi

Hal ini merupakan bagian terpenting ketika Anda memulai bisnis online. Konsumen akan tertarik terhadap produk anda jika promosi yang Anda lakukan sangat menarik. Tak jarang bisnis online menggunakan influencer sebagai bantuan untuk melakukan promosi terhadap produknya. Namun yang terpenting adalah konsep promosi yang Anda tawarkan. Kreatiflah ketika melakukan promosi agar bisnis online anda dapat populer dipasaran.

Jika Anda ingin memperluas target pemasaran, maka melakukan endorsment adalah cara yang tepat. Influencer sosial media di Indonesia memiliki jangkauan yang luas. Sehingga hal tersebut dapat Anda manfaatkan sebagai strategi bisnis produk Anda. Di masa pandemi seperti ini, tak sedikit influencer yang memberikan bantuan untuk endorsment secara Cuma aliar free. Hal ini dapat membantu anda menjangkau konsumen yang lebih luas dan bisnis anda dapat bertahan di masa pandemi.

Selain influencer, melakukan promosi di sosial media Anda juga bagian terpenting. Membuat konten yang menarik secara berkala akan memberikan engagment lebih pada akun sosial media bisnis Anda. Terkadang, konsumen melihat berapa followers yang Anda miliki dan seberapa aktifnya Anda di sosial media. Hal itu menjadi pertimbangan bagi calon pembeli

Jika Anda sudah memahami manajemen bisnis sejak awal, membangun bisnis online yang laris dengan omzet penjualan yang maksimal akan menjadi sebuah kenyataan bagi Anda. Konsumen yang puas adalah kunci menuju bisnis yang luar biasa.

Sekian pembahasan kami tentang Business Management yang sangat penting untuk kita pelajari. Semoga bermanfaat!