Cara Membuat Nada Dering WA Ada Namanya

Pada artikel ini kami akan memberikan tutorial kepada kalian semua tentang cara membuat nada dering WA ada namanya. Belakangan ini nada dering menyebut nama kontak memang sedang banyak dibicarakan oleh para pengguna Whatsapp.

Whatsapp sendiri merupakan aplikasi pesan singkat bisa digunakan untuk chatting, mengirim gambar, video, file, musik dan lain sebagainya. Whatsapp juga memiliki ciri khusu yaitu berwarna hijau dan terdapat lambang telepon di tengahnya.

Aplikasi Whatsapp pertama kali dibuat pada tahun 2009 oleh seseorang yang bernama Brian Action. Banyak sekali fitur yang terdapat didalam WA, salah satunya adalah nada dering sebut nama yang akhir-akhir ini sedang viral.

Mungkin kalian sudah sering menjumpai nada dering yang tersedia di aplikasi pesan singkat yang ada di Smartphone kalian. Biasanya nada panggilan atau pesan tersebut memiliki suara yang aneh dan lucu.

Sebab itu, Whatsapp juga tidak mau ketinggalan soal masalah nada dering. Di WA kalian bisa menemukan nada dering yang akan menyebutkan nama kontak yang telah kalian kirimi pesan.

jadi notifikasi nada dering tersebut memang tergolong spesifik. Karena setiap orang penerima pesan akan memiliki notifikasi pesan yang berbeda-beda sesuai nama kontak yang terdapat di Whatsapp.

Apabila kalian ingin mengetahui cara buat nada dering Whatsapp ada namanya, kalian bisa memperhatikan tutorial berikut ini. Karena di artikel ini kami akan menjelaskan aplikasi yang digunakan untuk mengatur nada dering yang meyebutkan naman kontak.

Aplikasi pihak ketiga ini juga bisa kalian gunakan untuk mengatur nada dering di aplikasi selain Whatsapp. Jadi aplikasi yang digunakan untuk mensetting nada dering di WA yang ada namanya kalian bisa menggunakan aplikasi Shouter.

Aplikasi Shouter akan menyebutkan nama kontak di Whatsapp kalian apabila muncuk notifikasi.

Nada Dering Whatsapp Ada Namanya

Nada dering atau Ringtone yang ada di Whatsapp memang sudah banyak, baik itu suara alat musik, hewan atau soundtrack dari sebuah film.

Dengan nada dering bawaan Whatsapp kalian bisa mengatur panjang maupun pendek durasi ringtone tersebut untuk notifikasi pesan WA kalian.

Namun, belakangan ini ada nada dering yang sedang viral dikalangan para pengguna Whatsap. Nada dering Whatsapp yang ada namanya ini yang merupakan suatu hal yang baru untuk aplikasi Whatsapp.

Jadi buat kalian semua yang mungkin sudah mulai bosan dengan nada dering bawaan Whatsapp, kalian bisa mencoba nada dering dengan menyebut nama kontak melalui suara Google.

Sehingga dengan nada dering yang nanti akan menyebutkan nama dari pengirim pesan di Whatsapp kalian akan memudahkan kalian untuk mengetahui pengirim pesan tersebut.

Tanpa harus membuka aplikasi Whatsapp kalian akan menjadi tahu siapa nama pengirimnya karena sudah disebutkan saat muncul notifikasi.

Aplikasi Untuk Membuat Nada Dering WA Yang Ada Namanya

Shouter merupakan aplikasi yang digunakan untuk membuat notifikasi atau nada dering yang menyebut nama di Whatsapp. Pada aplikasi tersebut kalian juga bisa mengatur suara yang akan kalian gunakan untuk memunculkan suara di notifikasi WA kalian.

Kalian bisa menggunakan suara laki laki atau perempuan untuk menyebut nama kontak di Whatsapp ketika ada notifikasi dari pesan yang masuk.

Misalkan di kontak kalian ada yang bernama Yudha Epsen, maka aplikasi shouter tersebut akan mengeluarkan nada dering memanggil nama Yudha Epsen.

Cara kerja dari Aplikasi Shouter untuk mengubah nada dering nama kontak Whatsapp tidak jauh berbeda dengan google speech to text. Bagi kalian yang ingin menggunakan Shouter maka kalian harus menginstall aplikasi Google terlebih dahulu.

Jika sudah ada Aplikasi Google di ponsel kalian, maka langsung bisa menggunakan Shouter untuk digunakan membuat nada dering WA yang ada namanya.

Artikel Penting Terkait

Untuk cara buat nada dering Whatsapp dengan menyebut nama kontak, kalian bisa simak tutorial yang ada dibawah ini:

Cara Membuat Nada Dering WA Ada Namanya

  1. Yang pertama kalian harus mendownload dan menginstall aplikasi Shouter melalui App Store untuk pengguna Ios atau Google Playstore untuk pengguna Android.
  2. Setelah selesai menginstall maka kalian harus memberikan ijin untuk mengakses aplikasi Shouter tersebut.
  3. Langkah selanjutnya yaitu memilih menu app notification dan mengaktifkan bagian enabled.
  4. Jika sudah kalian bisa memilih aplikasi dengan mencentang pada bagian aplikasi Whatsapp.
  5. Saat itu juga maka nada dering di Whatsapp akan secara otomatis berubah dengan menyebut nama kontak ketika ada panggilan atau pesan masuk.
  6. Disini kalian bisa mengatur suara yang ingin dignakan dan logat bahasanya. Kalian bisa mengubah bahasanya menjadi bahasa inggris ataupun bahasa Indonesia sesuai dengan keinginan kalian.
  7. Apabila kalian masih belum puas dengan nada dering sebut nama kontak di Aplikasi Shouter maka kalian masih bisa mengubah settingan tersebut melalui menu customize.

Baca Juga: Cara Ganti Nomor Dana 

Kurang lebih seperti itu cara membuat nada dering WA ada namanya. Dengan nada dering tersebut kalian akan lebih mudah mengenali pesanb yang masuk di aplikasi Whatsapp kalian tanpa harus membuka aplikasinya terlebih dahulu.